Rabu, Oktober 9, 2024
BerandaDAERAHPelantikan Pengurus Organisasi GMS Priode 2022-2023 Berlangsung Sukses

Pelantikan Pengurus Organisasi GMS Priode 2022-2023 Berlangsung Sukses

Penjabat Bupati Henrizal, Kapolres Sarolangun AKBP Anggun Cahyono Poto bersama dengan pengurus GMS yang baru dilantik

KABAR SAROLANGUN – Pelantikan pengurus organisasi Gerakan Mahasiswa Sarolangun (GMS) Priode 2022-2023 yang digelar pada Kamis (08/12/2022) di Gedung LPTQ Sarolangun berlangsung dengan sukses.

Untuk menjalankan roda organisasi, secara resmi Sulaiman dilantik sebagai Ketua Umum GMS untuk menggantikan Ketua Umum sebelumnya Priode 2021-2022 Muhammad Amerza.

Hadir dalam kegiatan tersebut Penjabat Bupati Sarolangun Henrizal, S.Pt, MM, Ketua DPRD Sarolangun Tontawi Jauhari, SE, Kapolres Sarolangun AKBP Anggun Cahyono, S.Ik, Dewan Pembina GMS Akmaludin, Sekretaris Dewan Pembina GMS Husnil Aqili beserta anggota, Kasat Intelkam Polres Sarolangun AKP Sukman, SH.

Dari jajaran kepala OPD tampak hadir Kepala Dinas Kominfo Drs Muhammad Idrus, Kadis TPHP Ir Dedi Hendri, Kadis Perindagkop Trianto, S.Ip, Kakan Kesbangpol Sarolangun Hudri, M.Pd.I, Pengurus BAZNAS Kabupaten Sarolangun Drs H Elmi, M.Pd.I, ratusan anggota dan Pengurus organisasi GMS, sejumlah organisasi kepemudaan dan tamu undangan lainnya.

Penjabat Bupati Henrizal, Ketua DPRD Sarolangun Tontawi Jauhari, Kapolres Sarolangun AKBP Anggun Cahyono serta tamu undangan lainnya

Ketua Panitia Pelaksana Jerry Pratama mengucapkan terima kasih atas kehadiran bapak Penjabat Bupati Sarolangun, Ketua DPRD Sarolangun dan Kapolres Sarolangun, serta seluruh tamu undangan dalam kegiatan pelantikan pengurus organisasi GMS.

Ia menyampaikan permohonan maaf atas keterlambatan dalam proses pelantikan pengurus organisasi GMS karena adanya kegiatan penerimaan anggota muda, dan lebih kurang 50 orang anggota muda yang ikut bergabung dari kampus STAI Darul Ulum Sarolangun, STAI Ma’arif dan ITB MS.

” Saya selaku panitia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berperan serta dalam mensukseskan pelantikan pengurus organisasi GMS dengan tema ” prioritas membangun negeri”, yang tentunya kami sebagai mahasiswa berperan dalam agen kontrol sosial,” katanya .

Sementara itu, Ketua Umum GMS Priode 2022-2023 Sulaiman mengucapkan terima kasih kepada segenap panitia pelaksana yang telah berjuang dan bersusah payah dalam mensukseskan kegiatan pelantikan ini, tentunya hal itu sebagai bentuk proses bagi seluruh pengurus organisasi GMS.

Selama organisasi GMS berdiri telah banyak melahirkan kader-kader GMS yang bukan hanya berasal dari kabupaten Sarolangun saja tapi juga ada dari luar daerah yang juga bahkan memimpikan organisasi GMS.

” Saya berharap agar Pengurus organisasi GMS yang dilantik untuk terus meningkatkan kekompakan dan kekeluargaan dalam membangun dan menjalankan roda organisasi. Serta juga saya berharap agar para dewan pembina GMS untuk tidak lelah dalam memberikan kami motivasi dan ilmu dalam menjalankan roda organisasi,” katanya.

Dewan Pembina GMS Akmaludin

Sementara itu, Dewan Pembina GMS Akmaludin mengapresiasi atas eksistensi organisasi GMS yang berdiri pada tahun 2012 yang lalu sehingga sudah menginjak usia 10 tahun, keberadaan organisasi GMS di Kabupaten Sarolangun tetap memberikan kontribusi nyata untuk berperan serta untuk kemajuan Kabupaten Sarolangun.

” Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh adik-adik pengurus yang telah menjaga nama baik organisasi dan menjalankan organisasi yang kita cintai ini dengan baik. Dan selamat kepada adik-adik pengurus yang baru dilantik dalam Priode 2022-2023, maka saya harapkan jangan jadi benalu dalam tubuh organisasi, perbedaan pandangan itu biasa dalam suatu organisasi, dan ketika bicara GMS bahwa itu adalah satu saudara,” katanya.

Akmaludin juga mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian Ketua GMS dan pengurus organisasi sebelumnya yang telah dapat menjalankan organisasi dengan baik dan tentunya ada hal-hal yang baik harus tetap dipertahankan dan bila ada yang harus diperbaiki tentunya harus dilakukan evaluasi.

Seluruh dewan pembina GMS agar tetap memberikan motivasi bagi adik-adik GMS baik ilmu, wawasan maupun pelatihan dalam rangka tetap menjadikan adik-adik GMS ini memiliki kualitas.

” Dalam penyalahgunaan narkoba di Sarolangun, saya berharap agar pemerintah daerah membentuk Badan Narkotika Kabupaten (BNK) dan melibatkan adik-adik GMS dalam memberikan tanggungjawab supaya generasi muda kita tidak mudah terpengaruh terhadap penyalahgunaan narkoba. Kami juga memohon untuk menyampaikan agar pak Bupati menjelaskan regulasi terkait pembayaran gaji tenaga kontrak daerah yang jadi polemik sekarang ini,” katanya.

Penjabat Bupati Sarolangun Henrizal

Selain itu, Penjabat Bupati Sarolangun Henrizal dalam arahannya juga mengucapkan selamat kepada pengurus organisasi GMS Priode 2022-2023 yang baru saja dilantik, tentunya dengan kepengurusan organisasi yang baru ini dapat berjalan dengan baik kedepannya.

Pemerintah Kabupaten Sarolangun tentunya sangat menyambut baik aspirasi ataupun masukan serta kritikan yang disampaikan oleh para mahasiswa dari organisasi GMS, namun tentunya agar setiap persoalan ada solusi yang ditawarkan dari para mahasiswa.

” Saya menyambut baik kehadiran dari pada Gerakan Mahasiswa Sarolangun, oleh karena membangun Sarolangun ini tidak cukup dari Pemerintah Daerah saja akan tetapi semua elemen masyarakat harus berkontribusi. Saya tidak anti kritik, silahkan menyampaikan kritikan akan tetapi mohon juga memberikan solusi atas kritikan tersebut. Mari kita memberikan pemahaman bersama dalam bersinergi untuk kemajuan pembangunan daerah Kabupaten Sarolangun,” katanya.

Menurut Henrizal, bahwa dirinya yang baru enam bulan menjabat sebagai penjabat bupati Sarolangun tentu berupaya untuk melakukan pembangunan daerah yang lebih baik lagi, namun hal itu tidak lepas dari peran serta elemen masyarakat Sarolangun.

” Pertama yang saya lakukan adalah melakukan evaluasi terhadap birokrasi pemerintah, dengan harapan aparatur kita semakin baik. Terkait gaji honorer yang dianggarkan pada tahun 2022, sebesar Rp 4,5 Miliar. Dari awal, TAPD sudah saya sampaikan sebelum menganggarkan itu agar berkonsultasi dengan lembaga Badan Pemeriksa Keuangan RI, niat baik kita tidak cukup, tapi aturan jangan dilanggar,” katanya.

Sekretaris Dewan Pembina GMS saat melantik pengurus organisasi GMS Priode 2022-2023

Dalam kegiatan tersebut, Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pengurus organisasi GMS Priode 2022-2023 dipimpin oleh Sekretaris Dewan Pembina GMS Husnil Aqili, serta dialkukan penandatangan berita acara serah terima jabatan antara demisioner ketua umum GMS Priode 2021-2022 kepada ketua umum GMS Priode 2022-2023.

Penulis : A.R Wahid Harahap

- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img

BERITA TERBARU