Kepala TU PT SSN Zailani saat menyerahkan daging qurban kepada masyarakat
KABAR SAROLANGUN – Dalam momentum hari raya Idul Adha 1443 Hijriyah, PT. Sabang Sawit Nusantara (SSN) yang berada di Kecamatan Bathin VIII melakukan pemotongan hewan qurban untuk dibagikan kepada masyarakat di lingkungan sekitar perusahaan, Minggu (10/07/2022).
Hal itu juga dalam rangka menyalurkan Corporate Social Responsibility (CSR) dari perusahaan tersebut, sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat sekitar.
Sedikitnya PT. Sabang Sawit Nusantara (SSN) membagikan daging kurban sebanyak 60 kantong kepada masyarakat yang ada di Desa Rantau Gedang, Desa Pulau Buayo, Desa Batu Penyabung, Kelurahan Limbur Tembesi dan Desa Bangun Jayo.
Kepala Tata Usaha PT. Sabang Sawit Nusantara (SSN) Zailani mengatakan, penyerahan CSR yang berupa daging hewan ini sudah menjadi agenda yang rutin yang dilaksanakan oleh pihaknya pada setiap Hari Raya Idul Adha.
“Penyaluran hewan kurban yang dilakukan setiap tahunnya merupakan bentuk kepedulian sosial perusahaan serta meningkatkan ikatan sosial terhadap masyarakat sekitar,”katanya kepada media ini.
Zailani juga mengatakan kegiatan qurban juga merupakan bentuk kepedulian PT. SSN untuk selalu hadir dan berbagi kepada masyarakat dalam berbagai kesempatan memberikan yang terbaik untuk masyarakat dan lingkungan.
“Langsung diserahkan kepada perwakilan masing-masing desa. Semoga bantuan daging qurban tersebut tersalurkan kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan,” katanya.
Penyerahan Daging qurban kepada masyarakatp
Terpisah, Kapala Desa Pulau Buayo Hanafi mengatakan bahwa bantuan hewan kurban ini tentunya akan sangat bermanfaat bagi warga Desa dan akan disalurkan sesuai dengan yang membutuhkan. Iapun mengapresiasi atas program perusahaan PT SSN yang selalu hadir bagi masyarakat dan diharapkan hal ini terus dapat dilakukan kedepannya.
“Selaku Kepala Desa sangat berterima kasih kepada pihak perusahaan dan Saya sangat mendukung keberadaan PT SSN ini, masyarakat bisa mendapatkan lapangan pekerjaan, Saya harapkan untuk kedepan CRS bisa di tingkatkan lagi,”katanya.