Untuk Cegah Stunting sejak Dini
KABAR SAROLANGUN – Penjabat Bupati Sarolangun Dr Ir Bachril Bakri, M.App, Sc, bersama kepala Dinas Kesehatan Bambang Hermanto, SE, MM menghadiri Gerakan aksi bergizi remaja di sekolah SMP-SMA untuk pencegahan stunting sejak dini, Jumat (01/12/2023) di aula Kantor desa Sungai Baung.
Kegiatan tersebut tampak juga dihadiri Kapolsek sarolangun Iptu Dwiyatno, SH, Koramil 420-04 Sarolangun, Kades Sungai Baung Alhimni Rusdi, Kepala Puskesmas Sungai Baung, para guru dan anak-anak sekolah SMP-SMA.
Penjabat Bupati Sarolangun Bachril Bakri dalam kesempatan itu mengatakan bahwa aksi gerakan bergizi bagi remaja anak sekolah dalam rangka mencegah stunting sejak dini khususnya di wilayah puskesmas sungai baung.
” Saya bangga kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik, karena kita tahu stunting itu adalah anak-anak yang tidak sesuai pertumbuhan dan perkembangannya dengan usia normalnya, tinggi badannya terutama dan kepalanya besar,” katanya.
Dalam kegiatan ini untuk menambah gizi anak-anak berupa vitamin sat besi (Fe), untuk menambah darah yang sangat berguna untuk perkembangan otak dan otot, dan juga tentunya banyak vitamin yang sangat baik untuk pertumbuhan dan perkembangan anak.
” Mudah-mudahan dengan kegiatan ini dapat membantu pencegahan stunting, dan ada tambahan makanan vitamin, bagi 100 orang anak sekolah, dalam aksi bergizi,” katanya.
Selain itu, Bachril Bakri juga mengajak agar anak-anak remaja juga rutin melakukan olahraga dalam menjaga kesehatan dan kebugaran baik fisik maupun non fisik. Di Kabupaten Sarolangun tentunya diharapkan stunting bisa diturunkan secara drastis kedepannya dengan sekecil-kecilnya.
” Saya harap pertumbuhan anak dapat berkembang baik, tumbuh menjadi anak yang sehat dan cerdas, dan tentunya kita tahu anak-anak semua ini adalah modal kita semua untuk Indonesia emas 2045 mendatang,” katanya.
Penulis : A.R Wahid Harahap