Senin, April 21, 2025
BerandaDAERAHPJ Bupati Sarolangun Bahri Buka Diklat Self Development Bagi Karyawan Perumda TSB

PJ Bupati Sarolangun Bahri Buka Diklat Self Development Bagi Karyawan Perumda TSB

PJ Bupati Sarolangun Bahri, PJ Sekda Sarolangun Dedy Hendry, Direktur Perumda TSB Syargawi, Nara sumber dari Terana Consulting Jakarta Ibu Rena dan jajaran

KABAR SAROLANGUN – Penjabat Bupati Sarolangun Dr Bahri, S.STP, M.Si membuka secara langsung pelaksanaan kegiatan Diklat Self Development atau pengembangan diri bagi para karyawan dan karyawati Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Sako Batuah (TSB), Kamis (29/11/2024) di ruang Aula Perumda TSB Sarolangun.

Kegiatan tersebut dihadiri PJ Sekda Sarolangun Ir Dedy Hendry, M.Si, Direktur Perumda TSB Sarolangun Syargawi, ST, Kepala BPPRD Sarolangun Emalia Sari, SE, Nara sumber dari Terana Consulting Jakarta Ibu Erna, Kabag Ekonomi dan SDA Davidman, Kabag Prokopim Setda Sarolangun Deni Subhan, serta jajaran manajemen dan karyawan-karyawati Perumda TSB Sarolangun.

Ibu Erna selaku Nara sumber sekaligus pemberi materi Diklat self development dari Terana Consulting Jakarta, mengucapkan terima kasih yang luar biasa sekaligus apresiasi atas komitmen Pemerintah Daerah Kabupaten Sarolangun serta direktur Perumda TSB beserta jajaran yang telah melaksanakan kegiatan ini.

Dimana kegiatan ini sebagai upaya untuk mengembangkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di Perumda TSB Sarolangun .

” Tentunya ujung tombak kita adalah manusia, sebagai aset yang paling berharga adalah SDM, oleh karena itu dengan mengembangkan diri, insa Allah kapasitas kerja dan kinerja meningkat, pelayanan meningkat dan Perumda TSB ini kebanggaan menjadi perusahaan air minum terbaik nantinya di Indonesia. Tetap semangat, kita kembangkan SDM kita sehingga kita mampu bersaing,” katanya.

PJ Bupati Sarolangun Dr Bahri, S.STP, M.Si

Sementara itu, Penjabat Bupati Sarolangun Bahri mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Sarolangun menyambut baik terlaksananya kegiatan ini. Dimana pemenuhan kebutuhan air minum rumah tangga masyarakat yang terus meningkat seiring dengan pertambahan populasi harus dilaksanakan oleh semua pihak yang terkait dengan penuh tanggung jawab.

” Pemerintah harus dapat memberi dukungan dan bantuan teknis pembinaan yang tepat sesuai dengan kebutuhan dalam upaya melaksanakan pemenuhan kebutuhan air minum secara menyeluruh, berkelanjutan dan secara terpadu,” katanya.

Sebagaimana amanat dalam UU nomor 11 Tahun 1974 Tentang Pengairan dan PP No 122 Tahun 2015 Tentang Sistim Penyediaan Air Minum, regulasi terhadap penyediaan air minum pada prinsipnya bertujuan untuk terciptanya pengelolaan dan pelayanan air minum yang berkualitas, berkuantitas dan berkontinuitas kepada masyarakat dengan harga yang terjangkau.

” Tercapainya kepentingan yang seimbang antara masyarakat konsumen air minum penyediaan air minum di Kabupaten Sarolangun, saat ini cakupan pelayanan administrasi Perumda Tirta Sako Batuah sebesar 11,45% dan cakupan pelayanan teknis sebesar 14,99%,” matanya.

PJ Bupati Sarolangun Bahri menyematkan tanda peserta Diklat self development bagi karyawan/i Perumda TSB

Baik karyawan maupun karyawati yang ada di Perumda Tirta Sako Batuah harus mampu meningkatkan kompetensi dan kesadaran akan pentingnya kepribadian yang positif, menyadari pentingnya pelanggan bagi kelangsungan perusahaan dan lebih meningkatkan loyalitas dengan memberikan pelayanan prima.

” Maka saya harapkan kegiatan Diklat ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk menghasilkan pencapaian yang lebih baik. Kepada seluruh peserta diklat/pelatihan mari ikuti kegiatan ini dengan baik agar semua ilmu yang diberikan dapat diserap dan diterapkan pada Perumda Tirta Sako Betuah,” katanya.

” Saya yakin akan banyak ilmu yang didapat pada diklat/pelatihan ini untuk itu semua perserta harus bersemangat, bekerja keras, disiplin dan tetap menjaga nama baik Kabupaten Sarolangun,” kata dia menambahkan.

Poto bersama

Disamping itu, kata Bahri, kegiatan ini tentunya sangat penting dilakukan dalam rangka pengembangan diri karyawan dan karyawati Perumda TSB. Tujuannya, untuk meningkatkan kapasitas tenaga yang bekerja pada Perumda TSB, memberikan motivasi, meningkatkan kompetensi mereka agar dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

” Salah satu konsep manajemen yaitu manusia, dikatakan kinerja mau kinerja bagus dalam pengelolaan air minum salah satunya bagaimana meningkatkan kapasitas SDM pengelola, maka saya memberikan apresiasi kepada direktur Perumda TSB dan dewan pengawas atas pelaksanaan kegiatan ini,” katanya.

” Kita harapkan juga menjadi bagian Peningkatan pelayanan kualitas air minum di Perumda TSB, hal yang dikeluhkan masyarakat seperti ambang batas air yang tidak sesuai harapan masyarakat , misalnya air mati hidup dan sebagainya kita harapkan itu tidak terjadi,” kata dia menambahkan.

Penulis : A.R Wahid Harahap

- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img

BERITA TERBARU